SAUDARA-SAUDARA KU MARI KITA BANGUN BERSAMA

MDA NAJMUS SHUBHI

SALAM NAJMUS SHUBHI

SEKILAS TENTANG NAJMUS SHUBHI

NAJMUS SHUBHI ADALAH NAMA MADRASAH DINIYAH AWALIYAH YANG TERLETAK DI DUSUN PARAKANKONDANG, DESA KADUJAYA, KECAMATAN JATIGEDE-SUMEDANG
NAJMUS SHUBHI TERBENTUK KARENA KEPRIHATINAN KAMI KAUM MUDA SEBAGAI PENERUS CITA-CITA RASULULLAH SAW.
KAMI MOHON DO'A RESTU DAN DORONGAN SERTA BIMBINGAN DARI SEMUA PIHAK YANG MERASA BAHWA KAUM MUDA TIDAK HANYA BUTUH MATERI....TAPI JUGA BUTUH BIMBINGAN ROHANI.

Sabtu, 13 Juni 2009

RENCANA LIBURAN KENAIKAN KELAS


Kenaikan Kelas tinggal menghitung hari, Santri/Wati sudah mulai bergembira karena setelah penerimaan Rapot tentunya akan menghadapi hari libur panjang.
Santri/Wati mulai mengerubuti kami sebagai Ustadz/Dzah. "Pak Ustadz mau ke mana nih menyambut Liburan ini ? ". Kami Terbengong - bengong mendengar partanyaan itu.
"Emang mau ke mana ? "
"Study Tour Pak !! "
Nah gimana Saudara - saudara kami bisa bantu ga dengan kemauan Santri / wati kami, karena keterbatasan dana yang kami miliki. Sedangkan belajar di luar kelas ( Study Tour ) di perlukan untuk menambah wawasan Santri / Wati.

MILAD MDA NAJMUS SHUBHI


Tidak terasa waktu bergulir sangat cepat. Sedang apa yang kita persembahkan buat mereka-mereka sangatlah belum terasa menyentuh.

Habis apa mau di kata.....persoalan dana adalah alasan klasik & tidak bisa terhindarkan.

Dana rutin yang ada cuma bisa di pakai buat operasional bulanan. Apalagi kalau menjelang ulangan semesteran, ujian& penerimaan santri/wati baru. Begitu banyak dana yang mesti dikeluarkan. Sebab semuanya serba GRATIS....FREE....!!!

Namun Alhamdulillah....menjelang pelepasan santri/wati angkatan ke 2, walau tertatih-tatih, terseok-seok, kami masih bisa berjalan atas ijin Allah SWT

Jumat, 12 Juni 2009

ULANGAN.....!!!! SUDAH....UJIAN JUGA SUDAH....!!!


Alhamdulillah ulangan semester genap untuk kelas 1, 2, 3 usai sudah. Para ustadz/ah sedang sibuk mengoreksi hasil ulangan.

Untuk kelas 4 ujian juga sudah selesai. Hasil sudah di dapat, tinggal nunggu droping ijazah dari DEPAG Jawa Barat, dan juga tinggal nunggu pemotretan buat kelas 4 & kelas 1 yang dilaksanakan oleh ustadz Agus & ustadz suhendang

BERITA DARI KAMPUNG

Puji syukur kepada hadirat Illahi. Pada hari ini Sabtu 13 Juni 2009 jam 11.45 wib ( 19 JumadilAkhir 1942 H ), Kami dari Kampung telah mencoba membuat Blog untuk Madrasah tercinta ini supaya bisa di ketahui oleh warga Kampung di rantau......!!!!
yok kita ramaikan blog ini.....!!!!